Selasa, Juli 1, 2025
  • Kebijakan Privasi
  • Box Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Lingkar Network
    • Lingkar Jateng
    • Kabar Hari Ini
    • Lingkar.news
beritajateng.id
  • Home
  • Hot News
  • Politik
  • Kriminal
  • Ekonomi
  • artikel
  • Box Redaksi
No Result
View All Result
Beritajateng.id
  • Home
  • Hot News
  • Politik
  • Kriminal
  • Ekonomi
  • artikel
  • Box Redaksi
No Result
View All Result
Beritajateng.id
No Result
View All Result

Disdik Catat ATS di Grobogan Capai Ratusan Ribu, Ini Langkah Penanganannya

Utia Afidah by Utia Afidah
19 November 2024
in Berita, Hot News
Disdik Catat ATS di Grobogan Capai Ratusan Ribu, Ini Langkah Penanganannya

Disdik Grobogan melakukan pendataan ATS dengan mendatangi rumahnya. (Eko Wicaksono/Beritajateng.id)

794
VIEWS
WhatsAppShare on FacebookShare on Twitter

GROBOGAN, Beritajateng.id – Dinas Pendidikan (Disdik) Grobogan mencatat Anak Tidak Sekolah (ATS) tahun 2024 mencapai 18.054. Hal itu diungkap oleh Sekretaris Disdik Grobogan Wahono, Selasa, 19 November 2024.

“Didalam Sistem Informasi Layanan Anak Tidak Sekolah (Silat) masih ada 18.054 anak,” ungkap Wahono.

Wahono menjelaskan bahwa Disdik Grobogan mengajak seluruh sekolah untuk membentuk operator sekolah dalam menangani kasus ATS. Upaya tersebut, kata Wahono, sebagai percepatan penanganan ATS.

Wahono mengungkap bahwa pihaknya berhasil membawa 4.392 anak kembali melanjutkan pendidikan.

Konten Terkait

Prevalensi Perokok Remaja di Salatiga Meningkat, Pemkot Perketat KTR

Prevalensi Perokok Remaja di Salatiga Meningkat, Pemkot Perketat KTR

1 Juli 2025
Pembangunan TPA di Kalijoyo Pekalongan Ditolak, Lokasi Tak Strategis

Pembangunan TPA di Kalijoyo Pekalongan Ditolak, Lokasi Tak Strategis

1 Juli 2025

“Selama penyisiran setidaknya ada 4.392 anak kembali ke sekolah. Penyisiran tersebut sempat menggandeng UNICEF dan Pusdatin Kemendikbudristek,” kata dia.

Ia menuturkan bahwa faktor kemunculan ATS diakibatkan oleh berbagai permasalahan mulai dari ekonomi, disabilitas, menikah dini, nikah akibat salah pergaulan, malas sekolah, korban perundungan, bekerja, hingga terlibat sebagai anak punk.

Menanggapi permasalahan yang menurutnya kompleks tersebut, Wahono menyebutkan bahwa kolaborasi dan pembentukan operator sekolah penting untuk mencegah timbulnya ATS.

“Peran mereka nantinya untuk mengidentifikasi dan menangani ATS. Mereka akan memiliki akses langsung dengan Data Pokok Pendidikan (Dapodik),” terangnya.

Menurutnya, peran operator sekolah sangat krusial karena bertugas untuk memutakhirkan data siswa, deteksi dini ATS, melakukan koordinasi dengan pusat kegiatan belajar mengajar (PKBM), pelaporan dan evaluasi, serta kolaborasi dengan komunitas sekolah.

Selain melakukan pendataan, Wahono menyebut para petugas operator harus melakukan strategi efektif terhadap anak agar berkenan kembali ke sekolah.

“Tentunya dengan melakukan pendekatan persuasif, memberikan keringanan dengan jam pulang yang fleksibel serta menyediakan akses belajar ke PKBM. Karena dirasa lebih santai lantaran termasuk pendidikan kesetaraan paket A, B, dan C,” imbuhnya. (Lingkar Network | Eko Wicaksono – Beritajateng.id)

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Beritajateng.id
Tags: ATSBerita Groboganberita grobogan hari iniberita grobogan terkiniDisdik Grobogan
Utia Afidah

Utia Afidah

Berita Terkait

Cegah Gagal Panen, Petani Grobogan Basmi Ribuan Tikus

Cegah Gagal Panen, Petani Grobogan Basmi Ribuan Tikus

by Utia Afidah
30 Juni 2025
0

GROBOGAN, Beritajateng.id - Para petani di Grobogan melakukan gropyokan atau pembasmian terhadap hama tikus agar tanaman mereka tidak mengalami gagal...

Cegah Jalan Rusak, Warga Sumurgede Grobogan Bangun Talud

Cegah Jalan Rusak, Warga Sumurgede Grobogan Bangun Talud

by Utia Afidah
29 Juni 2025
0

GROBOGAN, Beritajateng.id - Warga Desa Sumurgede, Kecamatan Godong, membangun talud penahan jalan bersama para anggota Koramil 04/Godong Kodim 0717/Grobogan, Sabtu,...

Tinggal 9 Bulan di Grobogan, WNA Hong Kong Diamankan

Tinggal 9 Bulan di Grobogan, WNA Hong Kong Diamankan

by Utia Afidah
25 Juni 2025
0

GROBOGAN, Beritajateng.id - Seorang warga negara asing (WNA) asal Hong Kong diamankan petugas Kantor Wilayah Imigrasi Jawa Tengah usai ketahuan tinggal...

Puluhan Pelajar Grobogan Pamerkan Motor Hasil Modifikasi

Puluhan Pelajar Grobogan Pamerkan Motor Hasil Modifikasi

by Utia Afidah
22 Juni 2025
0

GROBOGAN, Beritajateng.id – Puluhan pelajar di Kabupaten Grobogan memamerkan motor hasil modifikasi dalam ajang Oto Contest SMK Pembangunan Nasional (Pembnas)...

Next Post
Terima 20 Laporan Dugaan Kecurangan Pengisian Perades Pati, Ini Kata Dewan

Terima 20 Laporan Dugaan Kecurangan Pengisian Perades Pati, Ini Kata Dewan

BERITA UTAMA

Kredit Macet di Bank Blora Artha, Bupati: Sudah Koordinasi dengan OJK
Blora

Kredit Macet di Bank Blora Artha, Bupati: Sudah Koordinasi dengan OJK

by Utia Afidah
30 Juni 2025
0

BLORA, Beritajateng.id - Dalam menangani kasus kredit macet di Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Bank Blora Artha,...

Read moreDetails
BMT Harum Rembang Diduga Manipulasi Laporan Keuangan

BMT Harum Rembang Diduga Manipulasi Laporan Keuangan

29 Juni 2025
BPBD Jepara Bekali Teknik Pertolongan di Air bagi Pelaku Wisata

BPBD Jepara Bekali Teknik Pertolongan di Air bagi Pelaku Wisata

26 Juni 2025
Beritajateng.id Siap Bersinergi dengan Pemkab Pati Dukung Publikasi Daerah

Beritajateng.id Siap Bersinergi dengan Pemkab Pati Dukung Publikasi Daerah

25 Juni 2025
Bupati Pati Pastikan Guru Terdampak Regrouping Tak Kehilangan Pekerjaan

Bupati Pati Pastikan Guru Terdampak Regrouping Tak Kehilangan Pekerjaan

25 Juni 2025

Post Terpopuler

  • Tuntut Uang Dikembalikan, Puluhan Nasabah BLN Salatiga Datangi Rumah Pimpinan

    Tuntut Uang Dikembalikan, Puluhan Nasabah BLN Salatiga Datangi Rumah Pimpinan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Diawali Lek-lekan, Ini Rangkaian Acara di Haul Ki Ageng Penjawi Pati

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Insiden RS PKU Muhammadiyah Blora Belum Disidangkan, Berkas Tak Lengkap

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Polemik BMT Harum, Pemkab Rembang Adakan Audiensi Nasabah dan Pengurus

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BMT Harum Rembang Diduga Manipulasi Laporan Keuangan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Mungkin anda suka

Meron Berpotensi Jadi Destinasi Wisata Tradisi, Dewan: Sudah Diakui Nasional

Meron Berpotensi Jadi Destinasi Wisata Tradisi, Dewan: Sudah Diakui Nasional

17 September 2024
Anggota Komisi A DPRD Pati, Muslihan. (Istimewa)

Dana Cadangan Pemilu 2024 Capai Rp 45 M, DPRD Pati Muslihan: Sudah Disepakati Banggar

9 November 2022
Sejumlah Pesepakbola Putri Meriahkan Tambaharjo Cup, Persib Bandung Putri Jadi Juara

Sejumlah Pesepakbola Putri Meriahkan Tambaharjo Cup, Persib Bandung Putri Jadi Juara

15 Agustus 2022
Ketua RT di Pati Diduga Lakukan Money Politic, Bawaslu Akan Panggil Saksi

Ketua RT di Pati Diduga Lakukan Money Politic, Bawaslu Akan Panggil Saksi

27 November 2024
Dugaan Pengeroyokan Tewaskan Pemuda di Sukolilo Pati, Polisi Memburu Pelaku

Dugaan Pengeroyokan Tewaskan Pemuda di Sukolilo Pati, Polisi Memburu Pelaku

13 September 2024
Load More
BeritaJateng.id

Adalah Media Online Yang menayangkan berita terbaru di jawa tengah, berita yang kami tayangkan padat dan terpercaya, meliputi info semarangan, info pantura, info solo raya, info kedu, info pekalongan dan info banyumasan hari ini

  • Home
  • Pedoman Media Siber
  • Kebijakan Privasi
  • Box Redaksi
  • Disclaimer
  • Lingkar Network
  • Developer

© 2021 Beritajateng.id

No Result
View All Result
  • Home
  • Politik
  • Ekonomi
  • Opini
  • artikel
  • Box Redaksi

© 2021 Beritajateng.id