Para Pengusaha Batik Tulis Lasem Pertanyakan Sikap Harno Jika Jadi Bupati Rembang, Ini Jawabannya

Harno saat ditemui dan berbincang dengan puluhan engusaha Batik Tulis Lasem. (Vicky Rio/Beritajateng.id)

Rembang, Beritajateng.id – Para pengusaha Batik Tulis Lasem menemui calon Bupati dan Wakil Bupati Rembang Harno – Hanies (Harmonis). Mereka mempertanyakan sikap Harno – Hanies terhadap para pengrajin batik tulis apabila terpilih menjadi Bupati Rembang.

“Ya progam baik akan kami lanjutkan untuk Batik Tulis Lasem ini, nantinya akan ada hari tertentu para ASN dan pegawai harus menggunakan Batik Tulis Lasem,” ucap Harno pada Minggu, 22 September 2024.

Kedatangan para pengusaha batik tersebut membawa kekhawatiran mengenai eksistensi Batik Tulis Lasem kedepannya. Mereka meminta dan berharap agar pemerintah selanjutnya dapat memperhatikan dan turut mengembangkan kesenian tersebut agar tidak tergerus zaman.  

Mendengar keluhan tersebut, Harno berjanji akan meneruskan program yang sudah ada yaitu mewajibkan para pegawai dan ASN untuk mengenakan batik tulis khas Rembang tersebut satu minggu sekali. Program tersebut selain menguntungkan para pengusaha batik, juga dapat menjaga dan melestarikan warisan budaya Rembang.

Tak hanya itu, Harno berencana membuat wadah khusus para pengusaha Batik Tulis Lasem seperti Showroom Batik Tulis Lasem. Wadah tersebut dicanangkan untuk mengakomodir produksi para pengusaha batik agar para wisatawan mudah menemukan tempat membeli oleh-oleh khas Rembang. Tentunya hal tersebut juga akan membantu para pengusaha batik untuk meningkatkan daya jual.

Mendengar solusi tersebut, para pengusaha batik menyetujui dan menyambut baik tawaran dari paslon Harno – Hanies. Tak hanya itu, pada kesempatan tersebut mereka menyatakan dukungan dan berharap pasangan Harmonis menjadi Bupati dan Wakil Bupati Rembang.  (Lingkar Network | Vicky Rio – Beritajateng.id)

Exit mobile version