PATI, Beritajateng.id – Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi bersama wakilnya, Taj Yasin meninjau program Pelayanan Kesehatan Spesialistik “Sehat Bareng Luthfi Yasin” atau yang dikenal dengan Dokter Spesialis Keliling (Speling) di Desa Kedungwinong, Kecamatan, Sukolilo, Kabupaten Pati, pada Selasa, 27 Mei 2025. Dalam kesempatan ini, Bupati Pati Sudewo turut mendampingi.
Gubernur menyatakan bahwa hingga kini program Speling telah menjangkau hampir 57 desa di Jawa Tengah. Menurutnya, program kesehatan gratis ini bertujuan mendekatkan pelayanan kesehatan, terutama dokter spesialis hingga ke tingkat bawah.
“Kita mendekatkan pelayanan masyarakat khususnya kesehatan tingkat bawah, sehingga Jawa Tengah diantaranya itu ada program SPELING dalam 100 hari ini sudah mencapai hampir 57 desa kemudian 2,8 juta masyarakat yang di kampung-kampung sudah tersentuh oleh pelayanan kesehatan dengan dokter spesialis dan gratis,” ungkapnya di sela kunjungan.
Dalam kunjungan singkat itu, Gubernur Jawa Tengah juga menyempatkan melihat langsung proses pengecekan kesehatan USG dan IVA.
Gubernur Luthfi juga secara simbolis menyerahkan sejumlah bantuan stimulus pemberdayaan dan penguatan daya tahan sosial ekonomi masyarakat. Diantaranya yakni Bantuan bagi Kelompok Usaha Bersama (KUBE) yang diberikan kepada 24 kelompok dengan total anggaran Rp 480 juta. Kemudian Bantuan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) sebanyak 1 ton, yang dibagikan kepada 100 Kepala Keluarga kurang mampu.
Jurnalis: Mutia Parasti
Editor: Sekar S