Selasa, Oktober 14, 2025
  • Kebijakan Privasi
  • Box Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Lingkar Network
    • Lingkar Jateng
    • Kabar Hari Ini
    • Lingkar.news
beritajateng.id
  • Home
  • Hot News
  • Politik
  • Kriminal
  • Ekonomi
  • artikel
  • Box Redaksi
No Result
View All Result
Beritajateng.id
  • Home
  • Hot News
  • Politik
  • Kriminal
  • Ekonomi
  • artikel
  • Box Redaksi
No Result
View All Result
Beritajateng.id
No Result
View All Result

Tren Positif, Pemkab Demak Optimis Angka Pengangguran Menurun

Utia Afidah by Utia Afidah
14 Oktober 2025
in Demak
Tren Positif, Pemkab Demak Optimis Angka Pengangguran Menurun

Kepala Dinakerind Demak, Agus Kriyanto. (Lingkar Network/Beritajateng.id)

786
VIEWS
WhatsAppShare on FacebookShare on Twitter

DEMAK, Beritajateng.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Demak optimis angka pengangguran bisa terus menurun. Hal ini melihat tren positif yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir.

Berdasarkan data BPS, angka tingkat pengangguran terbuka (TPT) di Demak menunjukkan tren positif. Pada 2020, TPT berada di angka 7,31 persen, 2021 di angka 5,28 persen, 2022 di angka 6,11 persen, 2023 di angka 5,38 persen dan pada 2024 di angka 4,75 persen. 

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Dinakerind) Demak, Agus Kriyanto menyampaikan bahwa tren pengangguran di Demak menunjukkan arah positif seiring dengan berbagai program yang terus digulirkan oleh Pemerintah Kabupaten Demak. 

“Untuk data semester I tahun 2025 ini dari BPS Demak belum keluar. Tapi kalau kita lihat data Jawa Tengah saat ini berada di angka 4,33 persen, dan itu sudah di bawah rata-rata nasional yakni 4,76 persen. Harapannya, Demak bisa turun lagi,” jelas Agus, Selasa, 14 Oktober 2025.

Konten Terkait

Petani di Demak dapat Bantuan Dua Traktor dan Satu Mesin Pompa Air

Petani di Demak dapat Bantuan Dua Traktor dan Satu Mesin Pompa Air

12 Oktober 2025
Warga Bumiharjo Demak Gelar Aksi Tolak Perangkat Desa dari Luar

Warga Bumiharjo Demak Gelar Aksi Tolak Perangkat Desa dari Luar

8 Oktober 2025

Dengan melihat data yang menunjukkan tren positif, ia optimistis angka pengangguran di Demak bisa terus ditekan. 

“InsyaAllah akan turun lagi. Kita punya beberapa program yang kami intervensikan agar warga bisa terserap di sektor industri yang cukup kuat menopang perekonomian Demak,” tambahnya.

Selain itu berdasarkan data BPS, Agus menyebut Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Demak tercatat sebesar 31,6 persen dengan ditopang oleh sektor industri. Hal ini menjadi peluang besar untuk menekan angka pengangguran jika dimanfaatkan secara optimal.

“Potensi industri di Demak sangat besar. Harapan kami, ini bisa berpengaruh signifikan terhadap mengurangi angka pengangguran,” kata Agus.

Sebagai langkah konkret, pihaknya juga memiliki berbagai program pelatihan seperti Balai Latihan Kerja (BLK) maupun pelatihan secara langsung yang menyasar ke desa-desa, terutama di wilayah yang tingkat penganggurannya tinggi.

Kemudian, Dinakerind juga menggandeng sejumlah Lembaga Pelatihan Kerja Swasta (LPKS) untuk meningkatkan kompetensi tenaga kerja lokal. Menurut Agus, apabila warga tidak terserap di industri, mereka tetap bisa diarahkan menjadi wirausaha yang mampu menciptakan lapangan kerja sendiri.

“Kita juga bekerjasama dengan LPKS yang tersebar di beberapa wilayah. Kami memberikan program, dan LPKS bisa mengadakan pelatihan. Ini untuk mendorong wirausaha baru yang nantinya bisa merekrut masyarakat sekitar,” jelasnya.

Selain itu, Dinakerind Demak juga telah menggelar Job Fair yang diikuti oleh sebanyak 30 perusahaan dengan total 1.811 lowongan kerja yang ditawarkan.

“Saat ini masih kami inventarisasi, berapa tenaga kerja lokal yang bisa terserap dari lowongan tersebut,” ungkap Agus.

Jurnalis: *Red
Editor: Tia

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Beritajateng.id
Tags: Angka PengangguranBerita Demak Hari Iniberita demak terkini
Utia Afidah

Utia Afidah

Berita Terkait

Petani di Demak dapat Bantuan Dua Traktor dan Satu Mesin Pompa Air

Petani di Demak dapat Bantuan Dua Traktor dan Satu Mesin Pompa Air

by Utia Afidah
12 Oktober 2025
0

DEMAK, Beritajateng.id - Petani di Desa Dombo, Kecamatan Sayung dan Desa Gempoldenok, Kecamatan Dempet mendapatkan bantuan alat mesin pertanian (alsintan)...

Warga Bumiharjo Demak Gelar Aksi Tolak Perangkat Desa dari Luar

Warga Bumiharjo Demak Gelar Aksi Tolak Perangkat Desa dari Luar

by Utia Afidah
8 Oktober 2025
0

DEMAK, Beritajateng.id - Ratusan warga Desa Bumiharjo, Kecamatan Guntur, menggeruduk kantor balai desa setempat pada Rabu, 8 Oktober 2025. Aksi protes...

Tiga Kendaraan Alami Kecelakaan Beruntun di Demak, Ini Kronologinya

Tiga Kendaraan Alami Kecelakaan Beruntun di Demak, Ini Kronologinya

by Utia Afidah
8 Oktober 2025
0

DEMAK, Beritajateng.id - Kecelakaan beruntun yang melibatkan tiga kendaraan terjadi di depan Kantor Desa Bandungrejo, Kecamatan Mranggen pada Rabu, 8...

Warga Terdampak Rob di Demak Mulai Tempati Rumah Apung dari Pemprov Jateng

Warga Terdampak Rob di Demak Mulai Tempati Rumah Apung dari Pemprov Jateng

by Utia Afidah
7 Oktober 2025
0

DEMAK, Beritajateng.id - Bantuan rumah apung dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) untuk warga Desa Timbulsloko, Kecamatan Sayung, sudah...

Next Post
4 Jalan di Blora dapat Anggaran Perbaikan Rp97 Miliar Lewat Program IJD 2025

4 Jalan di Blora dapat Anggaran Perbaikan Rp97 Miliar Lewat Program IJD 2025

BERITA UTAMA

Tayangan Viral Trans7 Soal Pesantren, Begini Tanggapan KPID Jateng
Kota Semarang

Tayangan Viral Trans7 Soal Pesantren, Begini Tanggapan KPID Jateng

by Utia Afidah
14 Oktober 2025
0

SEMARANG, Beritajateng.id - Tayangan salah satu program di Trans7 mengenai pesantren menuai respon dari berbagai pihak terutama kalangan kiai, santri,...

Read moreDetails
Seleksi 7 Jabatan Pimpinan Tinggi di Pemkab Pati Resmi Dibuka, Ini Posisinya

Seleksi 7 Posisi Jabatan di Pemkab Pati Kembali Dibuka Usai Sempat Ditunda

13 Oktober 2025
Pekalongan Akan Terapkan Pembelajaran Sistem Deep Learning untuk Siswa

Pekalongan Akan Terapkan Pembelajaran Sistem Deep Learning untuk Siswa

12 Oktober 2025
Warga Mengeluh Beton-Aspal Proyek Jalan Pati-Grobogan Beda Ketinggian

Warga Mengeluh Beton-Aspal Proyek Jalan Pati-Grobogan Beda Ketinggian

10 Oktober 2025
Job Fair Kudus Dibuka Besok! Ada 1.401 Lowongan Pekerjaan

Job Fair Kudus Dibuka Besok! Ada 1.401 Lowongan Pekerjaan

9 Oktober 2025

Post Terpopuler

  • SMPN 2 Rembang Boyong Tujuh Medali dalam Event Taekwondo Internasional

    SMPN 2 Rembang Boyong Tujuh Medali dalam Event Taekwondo Internasional

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Puluhan Karyawan di Kabupaten Pekalongan Mengadu di PHK Hingga Gaji Dipotong

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pedagang Pasar Sidomakmur Blora Diminta Segera Melunasi Tunggakan Retribusi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Firman Soebagyo Dorong Rehabilitasi Hutan dan Lahan di Rembang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Habiskan Rp22,7 M, Jalan Provinsi di Blora Diklaim Mampu Bertahan Hingga 20 Tahun

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Mungkin anda suka

Kecelakaan Bus di JLS Pati, Kondisi Kendaraan Remuk

Kecelakaan Bus di JLS Pati, Kondisi Kendaraan Remuk

24 Mei 2022
Kemkomdigi Lantik Fifi Aleyda dan Raline Shah Jadi Pejabat Baru, Ini Tugasnya

Kemkomdigi Lantik Fifi Aleyda dan Raline Shah Jadi Pejabat Baru, Ini Tugasnya

14 Januari 2025
DPRD Pati Imbau Orang Tua Ajarkan Bahasa Jawa Sejak Usia Dini

DPRD Pati Imbau Orang Tua Ajarkan Bahasa Jawa Sejak Usia Dini

8 Juli 2024
Pedagang di Pasar Relokasi Terminal Bahurekso Kendal mengeluhkan kondisi pasar yang sepi. (Mualim/Koran Lingkar)

Pasar Sepi, Ratusan Pedagang di Terminal Bahurekso Kendal Minta Pindah

25 Agustus 2022
DPRD Temukan Peralatan Rusak di Kantor BPBD Pati Saat Sidak

DPRD Temukan Peralatan Rusak di Kantor BPBD Pati Saat Sidak

21 Januari 2022
Load More
BeritaJateng.id

Adalah Media Online Yang menayangkan berita terbaru di jawa tengah, berita yang kami tayangkan padat dan terpercaya, meliputi info semarangan, info pantura, info solo raya, info kedu, info pekalongan dan info banyumasan hari ini

  • Home
  • Pedoman Media Siber
  • Kebijakan Privasi
  • Box Redaksi
  • Disclaimer
  • Lingkar Network
  • Developer

© 2021 Beritajateng.id

No Result
View All Result
  • Home
  • Politik
  • Ekonomi
  • Opini
  • artikel
  • Box Redaksi

© 2021 Beritajateng.id