SALATIGA, Beritajateng.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Salatiga menyerahkan bantuan program Asistensi Rehabilitasi Sosial Terintegrasi (Atensi) ke 161 penyandang disabilitas.
Bantuan berupa nutrisi, persandangan, dan family kit ini diserahkan langsung oleh Wali Kota Salatiga Robby Hernawan didampingi Ketua TP PKK Retno Robby Hernawan di Rumah Singgah Negara, Jalan Hasanudin Salatiga, Selasa 1 Juli 2025.
Wali Kota Robby mengatakan program ini merupakan hasil asesmen ASTER oleh Sentra Antasena Magelang dan Dinas Sosial Kota Salatiga.
“Bantuan ini adalah bentuk kasih sayang dan kepedulian kita semua. Kami berharap program Atensi ini memberi dampak nyata bagi saudara-saudara kita untuk menjadi lebih berdaya dan mandiri,” ujar Robby.
Ia mendorong agar program ini tidak berhenti hanya pada bantuan, tetapi terintegrasi dengan pelatihan kewirausahaan dan pemasaran dari OPD teknis seperti Disperinaker, Dinkop UKM, dan Disbudpar.
Sementara itu, Plt. Kepala Dinsos Kota Salatiga Sri Martini menyebut nilai bantuan per orang sebesar Rp 995.000. Selain pemenuhan nutrisi, sebelumnya pihaknya telah menyerahkan bantuan alat usaha pada awal tahun ini melalui Atensi kewirausahaan.
“Kami berharap pemberian bantuan ini dapat menjadi pintu masuk untuk intervensi yang lebih luas, termasuk pembinaan jangka panjang dalam bidang ekonomi produktif bagi warga difabel,” ucapnya.
Jurnalis: *Angga Rosa
Editor: Utia Lil