JEPARA, Beritajateng.id – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jepara, Haizul Ma’arif, melepas keberangkatan 352 jamaah haji kloter 75 pada Jumat, 31 Mei 2024.
Gus Haiz, sapaan akrab Ketua DPRD Jepara, menyampaikan ucapan selamat dan turut bersuka cita atas keberangkatan jamaah haji ke tanah suci. Ia juga mengimbau seluruh jamaah haji untuk tetap menjaga kesehatan selama berada di Tanah Suci. Perubahan cuaca yang ekstrem, kondisi alam yang berbeda, termasuk cita rasa makanan atau masakan yang berbeda.
“Karena itu, para jamaah dituntut memiliki stamina dan mental yang kuat agar dapat menjalankan semua rangkaian ibadah yang ditentukan. Terlebih lagi, jamaah terkadang harus berjalan cukup jauh menuju tempat-tempat untuk menunaikan ibadah,” ujarnya.
Selain itu, Gus Haiz mengingatkan agar para jamaah haji menaati peraturan baik dari Pemerintah Saudi Arabia maupun Pemerintah Indonesia, dan selalu menjaga nama baik Jepara. Sebab sebagai perwakilan negara, para jamaah haji diminta menunjukkan citra baik Indonesia sebagai bangsa dengan jumlah muslim terbanyak di dunia.
Disamping itu, pihaknya berpesan khusus kepada petugas haji dan jamaah haji agar melaksanakan tugasnya dengan penuh rasa tanggung jawab.
“Sabar dan peduli terhadap kondisi dan kebutuhan para Jamaah Calon Haji, utamanya yang memerlukan perhatian khusus. Jaga kesehatan dan keselamatan diri sendiri serta para jamaah. Lakukan upaya pencegahan dan penanganan medis dengan cepat dan tepat,” tuturnya.
Kemudian ia juga meminta kepada para jamaah haji untuk mendoakan Jepara agar menjadi daerah yang makmur, sejahtera, aman dan damai.
“Semoga prosesi menunaikan ibadah haji dapat berjalan dengan lancar, kembali ke tanah air dengan selamat serta menjadi haji yang mabrur,” tandasnya. (Lingkar Network |Tomi Budianto – Beritajateng.id)