GROBOGAN, Beritajateng.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Grobogan mematangkan persiapan program sekolah rakyat di Kabupaten Grobogan dengan menggelar rapat koordinasi di ruang rapat Sekretariat Daerah (Setda) pada Kamis, 17 April 2025.
Rapat yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Anang Armunanto ini dihadiri oleh sejumlah perangkat daerah terkait, seperti Kepala Bappeda Afi Wildani, Kepala BPPKAD Padma Syaputra, Kepala Disperakim Endang Sulistyoningsih, Kepala Dinas Sosial Indri Agus Velawati, dan Kepala Dinas Pendidikan Purnyomo.
Anang mengatakan, program Sekolah Rakyat merupakan inisiatif pemerintah pusat yang bertujuan menyediakan pendidikan gratis dengan standar nasional bagi anak-anak dari keluarga miskin dan miskin ekstrem, yang termasuk dalam kategori desil 1 dan 2 dalam Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).
Berdasarkan data DTSEN, desil 1 dan 2 di Kabupaten Grobogan mencakup keluarga dengan pendapatan terendah dan rentan terhadap kemiskinan.
Dalam rapat ini, Anang mengatakan pemerintah daerah membahas kelengkapan dokumen administratif dan teknis yang dibutuhkan dalam proses desk bersama Kementerian Sosial, serta menyusun langkah koordinasi lintas perangkat daerah.
Sekda Anang Armunanto menyatakan komitmen Pemerintah Kabupaten Grobogan untuk mendukung upaya pemerintah pusat dalam memperluas akses pendidikan.
“Program Sekolah Rakyat ini sangat penting untuk memutus mata rantai kemiskinan melalui pendidikan dengan penguatan karakter, kepemimpinan, nasionalisme, dan keterampilan,” ujar Anang.
Ia berharap program ini dapat memberikan kesempatan yang sama bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu di Grobogan untuk mendapatkan pendidikan yang berkualitas dan meningkatkan kualitas hidup mereka di masa depan.
“Semoga dengan segera terwujudnya program sekolah rakyat ini, dapat memberikan kesempatan yang sama bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu di Grobogan untuk mendapatkan pendidikan yang berkualitas dan meningkatkan kualitas hidup mereka di masa depan,” pungkasnya. (Lingkar Network | Ahmad Abror – Beritajateng.id)