PEKALONGAN, Beritajateng.id – Alun-Alun Kajen, Kabupaten Pekalongan, kini menjadi daya tarik utama bagi warga setempat dan sekitarnya. Untuk menjaga kebersihan dan keindahannya, petugas kebersihan dari Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Lingkungan Hidup (Perkim LH) membersihkan kawasan ini tiga kali sehari.
Menurut Keterangan Kepala Dinas Perkim LH, Muhammad Abduh Gazali, melalui Kabid Kebersihan dan Pertamanan, Budi Tulus Suwito, Pada Selasa, 16 Juli 2024, enam petugas dikerahkan setiap hari dalam tiga shift: pagi, siang, dan sore.
“Kami memastikan kebersihan Alun-Alun Kajen tetap terjaga untuk kenyamanan pengunjung,” ujar Budi Tulus.
Dalam tiga tahun terakhir, Alun-Alun Kajen dilengkapi berbagai fasilitas yang menarik, seperti spot foto instagramable, taman bermain anak, dan lapangan futsal gratis.
Fasilitas lain yang menonjol antara lain Gapura Asmaul Husna, pedestrian dengan kursi taman, ikon Al Qur’an dengan air mancur warna-warni, taman bunga, Lorong Pelangi, dan Boulevard Cinta.
Ratusan warga mengunjungi Alun-Alun Kajen setiap hari, dengan ribuan pengunjung pada akhir pekan. Mereka menikmati air mancur warna-warni di bawah ikon Al Qur’an yang berputar, berfoto di spot-spot yang ada, bermain bersama keluarga, atau berolahraga futsal.
Kepala DPU Taru Kabupaten Pekalongan, Murdiarso, melalui Kabid Tata Ruang dan Pertanahan, Abdul Ghony, menjelaskan bahwa puluhan tong sampah disediakan di berbagai titik.
“Ada sekitar 20 titik pembuangan sampah di Taman Alun-Alun Tahap I dan 15 titik di Lokasi Tahap II,” kata Abdul Ghony.
Menjelang kegiatan padat di Bulan Agustus, pihaknya sedang mempersiapkan tampilan area taman dengan membersihkan kolam dan memelihara air mancur.
“Insya Allah dalam 1 hingga 2 minggu ini pemeliharaan selesai, sehingga masyarakat dapat menikmati atraksi air mancur warna-warni dan ikon Al Qur’an yang memutar,” ungkapnya.
Abdul Ghony juga mengimbau pengunjung untuk menjaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya dan merawat fasilitas yang ada agar tetap bermanfaat.
“Kebersihan dan keindahan taman adalah tanggung jawab kita bersama,” tegasnya. (Lingkar Network | Fahri Akbar – Beritajateng.id)