GROBOGAN, Beritajateng.id – Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Grobogan di ganti dengan takjil selama puasa bulan Ramadan. Program MBG ini tetap berjalan dengan pemilihan makanan yang di sesuaikan dengan kondisi di bulan puasa.
Kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) 032 Grobogan Dion Novan Prawira menjelaskan bahwa MBG yang disajikan kepada para siswa sekolah selama Ramadan akan disesuaikan dengan menggunakan makanan kering yang tahan lama. Hal itu agar makanan dapat dibawa pulang untuk dijadikan menu berbuka puasa.
“Makanan kering yang tahan lama agar dapat dibawa pulang,” ujar Dion.
Dion menuturkan makanan kering tersebut seperti telur rebus, susu, dan kurma yang dapat bertahan lama sampai waktu berbuka nanti.
“Makanannya ada telur rebus, kurma, dan susu,” tuturnya.
Meski begitu, Dion menjelaskan bahwa makanan yang disajikan setiap harinya akan tetap variatif agar siswa-siswa sekolah tidak merasa bosan dengan menu yang di berikan.
“Menu yang disajikan akan tetap variatif,” ujarnya.
Untuk waktu pengiriman sekolah, kata Dion, akan dilakukan seperti biasa dan tidak ada perubahan dalam waktu pengiriman. Sementara untuk budget per porsi MBG ini tetap tidak ada perubahan meski makanan yang dipilih berbeda dari sebelum puasa. (Lingkar Network | Ahmad Abror – Beritajateng.id)