KUDUS, Beritajateng.id – Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kudus Aris Susanto secara resmi menyatakan dukungan penuh terhadap rencana Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah (Jateng) 2024.
“Untuk tanggapannya Mas Ketum untuk maju di Jawa Tengah ya senang. Karena siapa sih yang nggak senang nahkoda dari Parpol yang saya naungi mencalonkan diri menjadi pemimpin Jawa Tengah. Kita yang ada di daerah tetap support all out pada Mas Ketum kalau memang fix jadi maju di Pilkada Jateng,” ucapnya, Selasa, 23 Juli 2024.
Menurutnya DPD PSI Kudus lebih mendukung Kaesang maju di Jawa Tengah di bandingkan di Jakarta.
“Tentunya kami lebih mendukung ia maju di Jawa Tengah di banding di Jakarta,” katanya.
Tapi Aris Susanto menjelaskan sejauh ini belum ada komunikasi internal dengan partai PSI. Namun ia mengaku sempat bertemu dnegan Kaesang saat peresmian kantor DPD Kota Semarang.
Ia menilai dari kunjungan Kaesang di Semarang itu ada indikasi bahwa Kaesang bakal maju di Pilkada Jawa Tengah.
“Pernyataan-pernyataan yang disampaikan Mas Ketum seperti itu ya. Dan di grup juga beredar kabar kalau kemungkinan besar Mas Ketum majunya ke Jawa Tengah. Tinggal nunggu Agustus nanti info yang disampaikan Mas Ketum saat di Semarang,” katanya.
Menyinggung hasil survei yang menunjukkan peluang Kaesang lebih rendah di Jakarta di bandingkan Jawa Tengah, Aris optimistis bahwa Jawa Tengah adalah pilihan yang lebih strategis.
“Kemungkinan besar bisa jadi di Jawa Tengah. Untuk pernyataan saya lebih baik ditunggu sampai Agustus saja, kalau saat ini, banyak yang berasumsi kalau Mas Ketum akan maju di Jawa Tengah,” tambahnya.
DPD PSI Kudus siap memberikan dukungan penuh dan bekerja keras untuk memastikan kesuksesan Kaesang dalam Pilkada Jawa Tengah. Keputusan final dari Kaesang Pangarep diharapkan akan diumumkan pada Agustus mendatang, yang akan menjadi momen krusial bagi langkah politik PSI di Jawa Tengah.
Dengan antusiasme dan dukungan dari kader-kader di daerah, PSI optimis dapat meraih hasil yang positif dalam Pilkada Jawa Tengah. Kaesang Pangarep dengan visi dan kepemimpinannya diharapkan mampu membawa perubahan dan kemajuan bagi provinsi ini. (Lingkar Network | Mohammad Fahtur Rohman – Beritajateng.id)